Minggu, 22 Juni 2014

Bila cinta datang belum pada waktunya



Cinta adalah fitrah semua manusia tentu pernah merasakan cinta 
tapi bagaimana jadinya kalau cinta datang belum tepat pada waktunya bukan dalam haknya

Cinta ataukah nafsu kadang aku pun bingung membedakan rasa cinta ini 
tapi namanya perasaan adalah relatif kan ya bisa salah atau benar 

Yang ku tahu bila cintaku ini melnggar dari syariat aturan Nya pasti cintaku ini salah
Yang ku tahu apabila cintaku pada dunia ini melebihi cinta kepada Allah dan Rasulullah tentu aku salah 

Cinta kepada Allah adalah cinta yang hakiki
Sungguh bodoh AKU INI " yang mencintai dunia ini secara berlebihan , mencintai sesuatu yang akan Allah hancurkan dan musnahkan , 

Aku sadar Cintaku ini salah tempat dan belum waktunya

Aku alihkanlah cinta kepada kampung akhirat yang pasti abadi dan lebih panjang waktunya . Bersabarlah ...Iklas ... karena Allah

Jika kita mencintai Allah, kita akan memiliki segala- galanya. Inilah cinta yg tidak akan terpisah oleh ruang,jarak,masa,harta dan kematian.

Harta, tahta, rupa, wanita dan cinta itu semu dan menyakitkan , maka cobalah semuanya bermuara kepada Allah SWT semata pasti tak kan kecewa .

Ketika cinta ini begitu bergemuruh berbaur hawa nafsu Allah tiba2 menyapaku dengan surat cinta dari Nya yang kadang sering aku abaikan dan dustakan


Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia, dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga).(QS: Ali Imran Ayat: 14)
 Katakanlah: "Inginkah aku kabarkan kepadamu apa yang lebih baik dari yang demikian itu?". Untuk orang-orang yang bertakwa (kepada Allah), pada sisi Tuhan mereka ada surga yang mengalir dibawahnya sungai-sungai; mereka kekal didalamnya. Dan (mereka dikaruniai) isteri-isteri yang disucikan serta keridhaan Allah. Dan Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya.(QS: Ali Imran Ayat: 15)

Dalam pejalananku kemarin dalam tawakal menjemput setengah agama teryata Allah belum izinkan untukku menyempurnakan setengah agamaku

Pejalanan dua kota yang penuh hikmah dan ilmu ......

Aku tahu banyak yang harus dipersiapkan , saat ini di tengah istiqarah cintaku , sepertinya Allah arahkan aku untuk memperbaiki dulu hubungaku yang sempat tercampur dengah hawa nafsu kembali ke cinta sejati.

Allah adalah pemilik segala cinta pengenggam jiwa manusia , yang membolak balikan hati manusia, penguasa manusia , Raja dari segala raja , Satu-satunya tempat kita bergantung, memohon, bersujud, berharap, bersandar .

Allah Allah aku rindu padamu
Maafkan diriku yang sempat menduakanmu , lebih mementingkan hawa nafsuku dari pada Engkau sang Pencipta.

Aku hanyalah manusia biasa yang kalau tidak dengan rahmat dan hidayahmu pasti akau sudah tersesat jauh entah kemana terjebak godaan dunia dan godaan syaitan karena ketidak iklasanku .

Saat cinta datang belum pada waktunya , aku pasrahkan dalam doa dan tawakal dan taqwa seluruh urusanku ini 

Saatnya Move On Cinta
sambut Ramadhan dengan Fokus kan Cinta kepada sesama kepad umat untuk meraih ridhoNya semata 

salam sukses dunia akerat 
Rendra Milik Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar