Senin, 18 Juni 2012

Tamasya belajar sambil beramal


Wisata bisnis 5 

Membantu anak panti  mengenalkan dan mengeksplorasi Entrepreneurship secara berbeda dan menyenangkan. Peserta tidak hanya mendapatkan inspirasi dari pelaku usaha tapi juga mendapatkan gambaran langsung dari tempat usaha, proses usaha beserta segala aspek bisnisnya.


Tujuan Wisbis cukup beragam dari bisnis kuliner, Batik, Kerajinan dll. Beberapa tujuan Wisbis yang sudah dikunjungi dan akan dikunjungi adalah : Batik Sogan Rejodani, House Of Lawe, Warung Rajab, Rumah Warna, Coklat Roso, Cokro Tela, Goeboex Coffee dll


Bagaimana berpartisipasi?
Untuk mendukung program ini bisa menjadi donatur, sponsor ataupun menjadikan program CSR perusahaan Anda. untuk partipasi bisa menghubungi 02749670797
Donasi yang bisa juga dilakukan melalui:
  • BRI KCP UGM 216401001022502 a.n  Dwi Wahyu Arif Nugroho
  • Bank Mandiri cab. Yogyakarta Katamso No. Rek. 1370007480144  a.n Dwi Wahyu Arif Nugroho
  • BNI Cab UGM Yogya 0225606051 a.n  Dwi Wahyu Arif Nugroho
Untuk mengetahui jadwal dan pendaftaran silahkan kontak juga (0274)9670797 atauinfo@senyumkita.com. Dan ikuti update kegiatanya di www.senyumkita.com dan  via twiter : @senyumkita



Banyak kisah anak yatim dengan segala suka dukanya yang dapat kita baca dan kita renungi sebagai pembelajaran bagi kita yang telah diberi kelebihan, kemampuan, serta kelengkapan dalam keluarga. Dengan kata lain, kita harus menjadi rahmat bagi mereka yang membutuhkan. Sebab anak yatim adalah satu daripada komponen kehidupan yang harus kita rahmati.

Akibat kematian ayah atau ibu, seorang anak akan merasakan suatu kekosongan dalam hidupnya. Kosong dari curahan kasih sayang dan segala aspek yang memenuhi keperluan hidup seperti makan, minum, pakaian, dan lain-lain. Ini menyebabkan seseorang anak yatim itu selalu dihantui oleh perasaan sedih dan hampa. Realiti yang ada di tengah masyarakat sekarang menunjukkan bahwa mayoritas anak yatim harus mengarungi sebuah kehidupan yang keras dan sulit.

Beberapa hadist yang menganjurkan agar kita senantiasa meneladani  kisah anak yatim yaitu hadist dari Abu Ummah diceritakan bahawa Rasulullah SAW bersabda yang bermaksud: “Barang siapa yang membelai kepala anak yatim kerana Allah SWT, maka baginya kebaikan yang banyak daripada setiap rambut yang diusap. Dan barang siapa yang berbuat baik kepada anak yatim perempuan dan lelaki, maka aku dan dia akan berada di syurga seperti ini, Rasulullah SAW mengisyaratkan merenggangkan antara jari telunjuk dan jari tengahnya.” (Hadis riwayat Ahmad)

Selain itu dari Abu Hurairah, Rasulullah bersabda “Sebaik-baik rumah di antara orang Islam adalah rumah yang didalamnya ada anak yatim yang diperlakukan dengan sebaik-baiknya dan seburuk-buruk rumah adalah rumah yang di dalamnya ada anak yatim, namun diperlakukan dengan buruk.” (Hadis riwayat Ibnu Majah)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar