Selasa, 20 Maret 2012

Forum Silaturahim Remaja Masjid Yogyakarta,

 



FSRMY mempunyai nama lengkap Forum Silaturahim Remaja Masjid Yogyakarta, merupakan forum remaja masjid se-Kota Yogyakarta yang bersekretariat di Masjid Jogokariyan Jl. Jogokariyan 36 Mantrijeron Yogyakarta.
Kontribusi kami dalam dakwah adalah mengadakan berbagai kegiatan. Kegiatan yang kami adakan secara umum tiap tahunnya yaitu:
Kajian2Pekanan –>kegiatan rutin yang diadakan tiap 2 pekan sekali pada hari Sabtu malam dengan tempat secara keliling di Masjid se-Kota Yogyakarta dan pembicara yang bervariasi.
KaWat (Kajian Keakhwatan) –>kajian khusus muslimah yang merupakan kegiatan rutin yang diadakan pada sore hari.
Ramadhan di Malioboro –> merupakan kegiatan pokok yang diadakan hanya pada bulan Ramadhan yang bertempat di sepanjang jalan Malioboro (jantung kota Jogja). Memperjuangkan agar Ramadhan benar-benar nyaman untuk ibadah secara maksimal dengan menghiasi jalan terpadat di Jogja dengan semangat Islam.
Baksos Qurban –> merupakan kegiatan pokok yang diadakan hanya pada momen Qurban (Idul Adha dan hari Tasyrik) dengan membantu Saudara-Saudara di daerah tertentu yang “makan daging itu merupakan anugerah luar biasa” agar merasakan nikmatnya pesta Qurban.
BATRAM (Basic Training Remaja Masjid) –> Pelatihan dasar untuk remaja masjid agar semangat dalam “Membangun” Masjid di wilayahnya masing-masing dan mempunyai strategi yang tepat untuk berdakwah demi tegaknya Islam di wilayahnya.
dan berbagai kegiatan insidental yang seru!
FSRMY mempunyai empat (4 ) biro dalam strukturnya untuk mempermudah pelaksanaan program, yaitu:
Biro Dakwah –> Biro yang mengemban amanah pelaksanaan dakwah dan syiar Islam.
Biro PPRM (Pembinaan dan Pengembangan Remaja Masjid) –> Sesuai dengan namanya, biro ini mengemban amanah memberikan pelayanan untuk membina dan mengembangkan remaja masjid dan potensi yang ada di dalamnya.
Biro Inkov (Informasi, Koordinasi, dan Advokasi) –> Biro ini mengemban amanah untuk menghimpun informasi tentang perkembangan dan masalah yang ada di masjid khususnya dan keIslaman dunia  pada umumnya, mengkoordinasikan remaja masjid se-Kota dan memberikan advokasi tentang masalah yang perlu dilakukan.
dan Biro Muslimah –> Biro yang beranggotakan semua muslimah (akhwat) FSRMY. Mengemban amanah mengadakan kegiatan muslimah se-Kota Yogyakarta seperti kajian muslimah dan semacamnya. Untuk mengetahui lebih jauh tentang biro muslimah, silakan klik page “Biro Muslimah” atau klik di sini!
Mempunyai pasukan khusus yang diberi nama FSRMY Trainer. Ingin tahu mengenai FSRMY Trainer? Silakan klik page “FSRMY Trainer” atau klik di sini!
Semangat Membangun Masjid!
Dari Masjid, Kita Bangun Peradaban! Dari Masjid, Kita Bangkit!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar